GhostHunter - Jepang memang punya sederet hal menarik untuk disimak, mulai dari budaya sosial, kuliner, bahkan sejarah, hingga hal-hal yang menyeramkan. Makhluk mitologi asal jepang yang akan dibahas kali ini.

Dilansir dari Bored Panda, makhluk-makhluk mitologi Jepang ini semuanya tampak menakutkan. Bahkan sampai yang bersahabat sekalipun, berikut adalah ulasannya.

Nyoijizai


Nyoijizai adalah roh penggaruk punggung dimana kemampuannya hanya bisa menggaruk bagian punggung yang gatal. Nah, kalau kamu gak bisa menggaruknya? Serahkan pada Nyoijizai.

Betobeto-san


Betobeto-san, adalah makhluk yang mengikuti pengembara di malam hari dengan sandal kayunya. Tidak berbahaya, tapi cukup untuk membuat trauma korbannya. Nah, untuk menghindarinya, kamu cukup menepi dan katakan 'Betobeto-san'.

Futakuchi Onna


Futakuchi Onna, adalah perempuan bermulut dua, dimana satu berada didepan, dan satunya lagi ada di balik rambutnya. Menurut mitos, mulut kedua muncul untuk memaksa Futakuchi Onna untuk memakan lebih banyak. Cerita lain mengatakan kalau seorang perempuan membiarkan anaknya kelaparan hingga mati dan rohnya mendiami tubuh sang ibu.

Imori


Imori adalah roh dari para prajurit yang tewas dan mengambil wujud tokek. Mereka menghantui gedung yang hancur dan terlupakan, menyerang dan menganggu orang orang yang lewat.

Mokumokuren


Mokumokuren adalah hantu yang muncul kalau kamu tidak merawat pintu kertas (shoji) dengan baik. Ketika lubang mulai banyak bermunculan di pintu kertas, akan ada banyak mata yang terlihat dan mereka mengintip setiap aktivitas yang ada di rumah. Meskipun tidak berbahaya, tapi siapa sih yang suka dilihat terus sama makhluk mitologi?

Keukegen


Keukegen, meskipun bentuknya lucu dan imut, hantu yang satu ini benar-benar nggak bersahabat. Mereka adalah roh kesialan, penyakit dan membawa wabah. Setiap orang yang tinggal di dekatnya akan terkena kesialan sampai wabah, tapi Keukegen sebenarnya selalu menjauhi manusia dan sangat jarang terlihat.

Shichinin Misaki


Shichinin Misaki, adalah roh dari orang-orang yang meninggal karena kecelakaan. Mereka akan mencari orang lain untuk dibunuh agar bisa pergi ke alam baka dengan tenang. Nah, orang yang dibunuh tadi akan menggantikan posisi mereka yang pergi dalam damai ke alam baka. Anehnya Shichinin Misaki selalu berjumlah 7 orang, tidak lebih atau kurang.

Nekomata



Nekomata, makhluk yang satu ini selalu melihat manusia dengan hinaan dan jadi sumber munculnya lautan api, dan membunuh banyak orang. Nekomata juga kerap mengontrol mayat dengan kekuatan sihirnya atau memperbudak manusia untuk memenuhi keinginannya.

Bake-Kujira



Bake-Kujira, adalah roh tulang ikan paus raksasa. Roh ini biasanya muncul ketika hujan di malam hari di sekitar pesisir pantai. Bake-Kujira menganggu penduduk desa, membuat takut para nelayan dan mengirimkan kutukan kuat pada siapapun yang menemmukannya.

Kame-Kiri


Kame-kiri, adalah monster dengan tangan seperti gunting. Mereka kecil dan bisa mengendap-endap melalui jendela dan pintu tanpa membuat calon korban menyadari kehadirannya. Pada malam hari, mereka mengendap-endap ke dalam rumah dan memotong rambut korbannya.